Amankah Satu Sandi Digunakan pada Banyak Akun?

Apakah mungkin seorang pengguna internet menggunakan satu kata sandi untuk berbagi jenis akun yang ia miliki?  Kata sandi merupakan suatu bentuk atau fitur yang wajib kita jaga keamanannya. Kata sandi juga bagian dari yang paling krusial dalam aktivitas online Anda.

image : pixabay



Beberapa di antara kita mungkin menyimpan atau menggunakan satu kata sandi di berbagai akun. Alasannya sederhana yaitu agar tidak lupa. Tapi, apakah ini aman?

Apa Ciri-ciri Kata Sandi Akun yang Kuat?

Bagi saya pribadi, menggunakan satu kata sandi untuk berbagai akun sebenarnya aman. Asalkan Anda memperhatikan beberapa ciri-ciri kata sandi yang kuat berikut ini.

  1. Pastikan Anda tidak menggunakan informasi pribadi apapun seperti nama, dalam membuat kata sandi Anda.
  2. Tidak menggunakan kombinasi tanggal lahir Anda maupun tanggal jadian Anda dengan pasangan Anda.
  3. Gunakanlah kata sandi yang panjangnya paling tidak minimal 8 karakter ke atas.
  4. Gunakan juga simbol, huruf, angka, besar kecil juga untuk keamanan tambahan.
  5. Gunakanlah karakter acak juga dan tidak menggunakan kata umum seperti afidbara123 yang mudah ditebak.

Selain 4 ciri-ciri di atas, sebagai keamanan tambahan maka Anda juga perlu mengaktifkan fasilitas keamanan tambahan yang disediakan seperti mengaktifkan fitur 2FA atau autentikasi 2 faktor.

Kesimpulan

Meskipun menggunakan satu kata sandi di berbagai akun itu sebenarnya aman, tapi alangkah baiknya Anda menggunakan banyak kata sandi yang berbeda jika memang itu diperlukan bagi Anda.

Saya sendiri sudah belasan tahun menggunakan satu kata sandi yang sama di berbagai aktivitas online saya, hingga sekarang saya belum terkena kendala yang berarti. Seberapa tidak aman itu tentu resiko sendiri.

Ini juga karena saya selalu mengaktifkan semua fitur yang ditawarkan oleh penyedia layanan online tersebut seperti 2FA yang sudah pasti saya selalu gunakan.

Jadi, bagaimana dengan Anda? Apakah ingin menggunakan kata sandi yang sama untuk berbagai akun atau kata sandi yang berbeda? Tuliskan jawabanmu di kolom komentar ya...