Cara Membuat Postingan Otomatis dari Facebook ke Instagram

Afid Arifin - Postingan Facebook ke Instagram Otomatis, kepopuleran media sosial Instagram banyak dari pengguna Facebook yang berbondong-bondong pindah ke Instagram.

image : pixabay



Meskipun demikian, masih ada juga yang bertahan di Facebook dan lebih memilih menggunakan kedua platform media sosial besutan Mark Zuckerberg tersebut.

Apakah Anda pernah berpikir ingin memposting gambar atau video di kedua platform tersebut secara bersamaan? Jika iya, kini Facebook telah menghadirkan fitur postingan otomatis ke Instagram.

Jika dulu, fitur ini hanya tersedia untuk akun bisnis Facebook maka kini akun bertipe personal pun dapat melakukan posting secara otomatis dari Facebook ke Instagram dengan mudah.

Sebelum fitur postingan otomatis hadir, Facebook sudah lebih dahulu menghadirkan fitur Story Facebook otomatis ke Instagram.

Cara Membuat Postingan Otomatis dari Facebook ke Instagram

Sebelum menggunakan fitur ini, pastikan akun Facebook dan Instagram  Anda sudah saling terhubung ya. Jika belum terhubung maka fitur ini tidak dapat  digunakan.

Bagi Anda yang tertarik untuk mencoba cara membuat postingan otomatis dari Facebook ke Instagram maka berikut ini adalah langkah-langkahnya.

  • Pada langkah ini saya anggap akun Facebook dan Instagram Anda sudah saling terhubung.
  • Buka aplikasi Facebook seluler versi terbaru. Jika belum di versi terbaru maka silahkan diupdate terlebih dahulu di PlayStore.
  • Di beranda Facebook, silahkan klik bagian yang saya lingkari kemudian pilihlah gambar atau video yang akan di upload seperti yang tertera pada gambar berikut.

Cara Membuat Postingan Otomatis dari Facebook ke Instagram

  • Jika Anda sudah memilih gambar atau video yang akan diupload, makan Anda seharusnya akan mendapatkan tombol yang bertulisan INSTAGRAM di pojok kanan atas seperti di gambar berikut.

Cara Membuat Postingan Otomatis dari Facebook ke Instagram

  • Silahkan Anda klik tulisan yang ditunjuk oleh tanda panah tersebut untuk mengaktifkan fitur postingan otomatisnya.
  • Setelah Anda klik, maka selanjutnya Anda klik centang untuk mengaktifkan. Perhatikan gambar berikut.

Cara Membuat Postingan Otomatis dari Facebook ke Instagram

  • Selesai.

Jika semua langkah di atas telah selesai maka selanjutnya Anda dapat memposting konten Anda dari Facebook ke Instagram secara otomatis dan mudah tentunya.

Penutup

Demikian artikel pada kesempatan kali mengenai cara membuat postingan otomatis dari Facebook ke Instagram dengan mudah.

Dengan membuat postingan secara otomatis, maka Anda tidak perlu lagi bolak-balik mempostingan dengan postingan sama di dua platform media sosial yang berbeda.